domainesia

DomaiNesia
Kesehatan tubuh manusia untuk memproses sebuah metabolisme yang baik, dibutuhkan pola tidur yang cukup. Tidur manusia yang cukup  sekitar 7-9 jam. Tetapi kebanyakan dari kita mengabaikan pola tersebut. Pada akhirnya metabolisme tidak berjalan dengan baik, dan kesehatan semakin menurun.

Akan menjadi hal yang menyulitkan untuk kita bila kekurangan tidur.

Gejala-gejala dibawah ini mungkin dapat meyakinkan anda telah mengalami insomnia.


Ini dia 3 gejala bahwa anda terkena insomnia:

1. Mencoba tidur selama 30 menit, tetapi saya tidak bisa

Menurut pakar tidur di Virginia Mason Medical Center di Seattle, Brandon Peters-Mathews, insomnia didefinisikan sebagai masalah tidur yang ditandai dengan menghabiskan lebih dari 30 menit untuk mencoba tidur, tetapi masih belum bisa.

Selain itu, bangun pagi saat tidur larut juga bisa menjadi kombinasi dari tanda-tanda insomnia.

Insomnia? Disini Tipsnya!

2. Mudah khawatir

Brandon mengatakan bahwa kualitas tidur yang buruk dapat menyebabkan gangguan suasana hati, seperti kecemasan, depresi dan lekas marah. Dikatakan bahwa hubungan ini adalah lingkaran setan yang memperburuk kualitas tidur.

"Perbedaan antara kecemasan terkait insomnia dan kecemasan umum adalah bahwa kecemasan terkait insomnia biasanya berkaitan dengan tidur," kata Anita Shelgikar, pakar gangguan tidur.

3. Terjadi 3 kali seminggu.

Beberapa orang mengalami insomnia dalam waktu singkat, tetapi yang lain terus berkembang seiring waktu. Perlu dicatat bahwa jika gejala insomnia terjadi setidaknya tiga kali seminggu selama tiga bulan atau lebih, segera berkonsultasi dengan dokter atau spesialis tidur.

Post a Comment

Previous Post Next Post